NADA AL-QUR'AN MERDU DAN INDAH
Sebelum membahas lebih jauh, coba baca dulu contoh surah Al-Qur'an dibawah ini :
[+] Alam Nasyrah (94) :
1. Alam nasyrah laka shadrak.
2. Wawadha'naa 'anka wizrak.
3. Alladzii anqadha zhahrak.
4. Warafa'naa laka dzikrak.
5. Fa-inna ma'a al'usri yusraa.
6. Inna ma'a al'usri yusraa.
7. Fa-idzaa faraghta fainshab.
8. Wa-ilaa rabbika fairghab.
Arti :
Bukankah Telah Kami Lapangkan (94) :
1. Bukankah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?,
2. Dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu,
3. Yang memberatkan punggungmu,
4. Dan Kami tinggikan bagimu sebutan-mu,
5. Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,
6. Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,
7. Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain,
8. Dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.
[+] Al Kaafiruun (109) :
1. Qul yaa ayyuhaa alkaafiruun.
2. Laa a'budu maa ta'buduun
3. Walaa antum 'aabiduuna maa a'bud
4. Walaa anaa 'aabidun maa 'abadtum
5. Walaa antum 'aabiduuna maa a'bud
6. Lakum diinukum waliya diin
Arti :
Orang-orang Kafir (109) :
1. Katakanlah : "Hai orang-orang kafir."
2. Aku tidak menyembah apa yang kamu sembah.
3. Dan kamu bukan penyembah Tuhan yang aku sembah.
4. Dan aku tidak pernah menjadi penyembah apa yang kamu sembah.
5. Dan kamu tidak pernah (pula) menjadi penyembah Tuhan yang aku sembah.
6. Untukmu agamamu, dan untukkulah agamaku.
[+] Dari dua surah diatas, bagaimana kesan anda? Setidaknya tentu ada beberapa kesan yang timbul antara lain :
1] Betapa enaknya rima yang terdengar dari ayat-ayat diatas. Berbunyi serupa (walau tidak mesti sama) dan serasi pada tiap ujung katanya. Dibaca sekilas pun sudah cukup indah, apalagi dibaca dengan nada dari orang yang fasih membacanya sesuai tajwid dan harakatnya.
2] Walaupun disusun bernada dan berirama indah, tapi tetap mempertahankan arti dan makna pesan atau informasi yang ingin disampaikan di dalamnya.
3] Lihatlah penekanan terhadap apa yang ingin di informasikan Allah. Sampai-sampai Allah terkadang mengulang-ulang kalimat peringatan yang ingin di tekankan.
[+] Cendekiawan Inggris, Marmaduke Pickthall dalam "The Meaning of Glorious Qur'an" :
"Al-Qur'an mempunyai simfoni yang tidak ada taranya dimana setiap nada-nadanya bisa menggerakkan manusia untuk menangis dan bersuka-cita."
[+] Gibb dalam bukunya 'Mohammedanism' :
"Tidak seorang pun dalam seribu-lima-ratus tahun ini telah memainkan alat bernada nyaring yang demikian mampu dan berani dan demikian luas getaran jiwa yang diakibatkannya, seperti apa yang dilakukan oleh Muhammad (melalui Al-Qur'an)."
~ Sekarang mari kita renungkan beberapa hal :
* Adakah kitab lain yang mempunyai nada indah dan enak di dengar tetapi masih bisa dimengerti makna tersurat dan tersirat di dalamnya?
* Terbukti secara riset dengan mendengarkannya (walaupun dia bukan seorang muslim dan dia tidak mengerti artinya) bisa memberi ketenangan secara psikologis.
* Terdapat puluhan ribu kata didalamnya dan ratusan ribu huruf.
* Memuat pembahasan tentang berbagai tema seperti politik, sosiologi, hukum, etika, spiritual, sejarah, ilmu pengetahuan alam (sains) dan masih banyak lagi.
* Selain itu, ternyata kitab Al-Qur'an ini memuat banyak kode atau sandi-sandi rahasia yang insya Allah akan kita bahas dalam posting-posting lainnya.
Subhanallah. Jelas kitab ini adalah mukjizat terbesar yang pernah ada di dunia. Tidak lekang oleh waktu karena ilmunya akan tetap kekal sampai dunia maju dan lebih modern lagi, sampai akhirnya kiamat.
----------------------------------------------------------------------------------------------
Dengan membaca ini anda akan mengerti alasan mengapa sebenarnya anda harus memeluk Islam sebagai agama. Bukan karena orang-tua dan moyang anda menurunkan agama itu dari setiap generasi, tapi karena Al-Qur'an.
1. Dengan membaca ini diharapkan para muslim mengerti mengapa memeluk Islam.
2. Dengan membaca ini Insya Allah membuka pandangan para umat non-muslim untuk mengetahui kitab dan agama yang benar.
3. Dengan membaca ini diharapkan dapat menguatkan iman para muslim terhadap agamanya sehingga tidak ada lagi umat Islam yang murtad keluar dari ajaran agamanya.